Berbagai Macam Arti SKS di Kampus

Saat anda telah menjadi mahasiswa, maka tidak heran lagi dengan kata SKS. Buat anda yang tidak tahu mungkin anda bukan mahasiswa. hehehe. Pada dasarnya SKS adalah singkatan dari Satuan Kredit Semester, Sistem SKS ini digunakan umumnya di perguruan tinggi. Dengan sistem ini, mahasiswa dimungkinkan untuk memilih sendiri mata kuliah yang akan ia ambil dalam satu semester. SKS digunakan sebagai ukuran :SKS

  1. Besarnya beban studi mahasiswa.
  2. Besarnya pengakuan atas keberhasilan usaha belajar mahasiswa.
  3. Besarnya usaha belajar yang diperlukan mahasiswa untuk menyelesaikan suatu program, baik program semesteran maupun program lengkap.
  4. Besarnya usaha penyelenggaraan pendidikan bagi tenaga pengajar.
Nah, itulah arti SKS sebenarnya, namun di dunia kuliah atau kampus kata SKS sering kala dibuat untuk plesetan atau humor. Mau tau apa saja Arti SKS yang lainnya yang di buat untuk bahan humor atau candaan bagi mahasiswa? berikut daftarnya..:D
    1. Sistem Kebut Seharian (SKS).
      Sistem ini digunakan oleh mahasiswa, yang punya tugas sudah berminggu-minggu, namun baru dikerjain saat tugas dikumpul besoknya, Terpaksa deh si mahasiswa Kebut Seharian ngerjain Tugas. sampe gak makan, gak minum, waduhh, pingsan donk.

 

  • Sistem Kebut Semalam (SKS).
    Sistem ini digunakan oleh mahasiswa disaat akan menghadapi ujian besok. Nah, yang biasa tidak pernah belajar, karena besoknya mau ujian, terpaksa harus belajar dengan Sistem Kebut Semalam.

 

 

  • Sebuah Kasih Sayang (SKS).
    Kalau ini saya sendiri tidak begitu familiar dengarnya sih, mungkin ini buat mahasiswa yang sedang kasmaran.

 

 

  • Sistem Kuliah Santai (SKS).
    Ini buat Anak Kampus yang setiap kuliah bawaannya santai, tidak peduli ada tugas atau tidak, ada dosen atau tidak, bahkan saat ngerjain skripsi juga santai. semoga saja lulusnya juga tidak santai (Lama).

 

 

  • Selalu Kena Semprot (SKS).
    Kalau ini buat mahasiswa yang selalu kena marah, ditegur, diprepetin, baik itu dosen, admin kampus, bagian prodi karena tingkah lakunya. kasihan ya mahasiswa ini.

 

 

  • Sampai Kapan Sih? (SKS).
    Ini sebuah pertanyaan yang selalu keluar saat mahasiswa tingkat-tingkat atas mendekati akhir. Sampai Kapan Sih berakhir tugas ini?, sampai kapan sih lulus kuliahnya? dan masih banyak lagi.

 

 

  • Skripsi Kapan Selesai (SKS).
    Nah, ini buat mahasiswa yang sedang frustasi menghadapi skripsi. pingin cepat selesai, namun ada saja yang menghambat. sampai inging teriak, Skripsi Kapan Selesainya??

 

Mungkin masih banyak lagi sih, cuma saya sendiri masih bingung nambahinnya. Diharapkan Pembaca bisa memberikan tambahan dan masukan. ditunggu ya di komentar. 🙂
Demikianlah artikel singkat tentang Berbagai Macam Arti SKS di Kampus, Semoga bermanfaat.^_^

Salam Kampus

2 thoughts on “Berbagai Macam Arti SKS di Kampus”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.